Jumat, 01 September 2017

Jumat, September 01, 2017
0 Komen

Ruang Informasi Warga

Sudah menjadi kegiatan rutin tiap tahun di Perum. Bojonggede Green Park untuk mengadakan kegiatan pemotongan hewan kurban secara kekeluargaan dan gotong royong. Hampir seluruh warga ikut andil dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. Warga pun rutin berkurban dan menitipkan hewan kurban-nya ke DKM Raudhatul Mukminin untuk dilakukan proses penyembelihan dan pendistribusian dagingnya.

Dengan bantuan dari warga sekitar perumahan, proses penyembelihan, menguliti, memotong dan mendistribusikan daging kurban menjadi lebih cepat selesai. Semua warga berbaur jadi satu bagai sebuah keluarga besar yang sedang berkumpul dengan mengemban misi yang sama yaitu mendapatkan ridho Ilahi.

Foto: Suasana gotong royong kegiatan kurban 1 September 2017 di Perum. BGGP dengan memotong dua ekor sapi dan delapan ekor kambing.

Diharapkan, dengan bertambahnya penghuni Perum. Bojong Gede Green Park, bertambah pula hewan kurban yang dapat didistribusikan kepada warga sekitar yang membutuhkan.


Ruang Diskusi dan Komentar